Tuesday, November 9, 2010
Oven Tanah Tradisional
Hari Minggu, 07 November 2010, setelah pulang gereja saya ke lantai 3 untuk makan siang sekaligus melihat pameran buku dan benda-benda Alkitab di hall lantai 3. Setelah makan siang, saya dan suami langsung menuju ke pameran benda-benda Alkitab. Ramai pengunjungnya. Banyak benda-benda yang awalnya saya kurang tahu, sekarang jadi punya gambaran. Ada beberapa yang saya foto, sayangnya saya tidak bawa kamera, jadi hanya pakai kamera handphone. Salah satu benda yang saya foto adalah Oven Tanah Tradisional Yahudi.
Kenapa saya posting di blog ini? Ya, karena berhubungan dengan kuliner juga, kalau pembahasan benda-benda lainnya bisa dilihat di http://jessi-adri.blog.friendster.com/. Pas lihat Oven ini, pikiran jadi melayang ke jaman dulu. Mereka kalau buat roti atau semacamnya memakai Oven Tanah ini. Bentuknya lucu, bentuknya seperti piramida bulat, atasnya terdapat bolongan kecil, di dalamnya bisa diletakkan adonan dan depannya ada lubang cukup besar untuk memasukkan adonan. Saya foto Ovennya dan di sampingnya ada foto penggunaan Oven tersebut.
Oya saya juga mencoba buah Ara. Bentuknya seperti kemiri tapi rasanya manis kering seperti kurma. Bukan saya yang beli tapi dikasih coba oleh teman. Enak juga tapi sedikit seret di tenggorokan setelah memakannya.
Pertanyaannya.... sekarang masih ada yang pakai Oven Tanah ini ga ya?? ^^
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment