Tuesday, July 6, 2010

Joshua's 8th Birthday



Harusnya laporan ini pas bulan Juni tapi karena baru sempat sekarang, jadilah ramean postingnya. Kali ini mau laporan ulang tahun Joshua yang eksaknya jatuh pada hari Sabtu tgl. 19 Juni 2010 dan dirayakan bersama keluarga dengan makan keluarga di Dapur Umum pada hari Senin tgl. 21 Juni 2010.

Sudah dari minggu-minggu sebelumnya merencanakan untuk membuat kue di ulang tahun Joshua. Sudah ancer-ancer membeli butter cream dan membuat brownies kukus keju. Ternyata pas tgl 19 Juni nya Joshua menerima raport. Saya buatkan kukis hias stik untuk dibagikan ke teman-temannya. Saya tanya ke mamanya kira-kira ada berapa banyak temannya.... kira-kira 20 orang.

Sehari sebelum dibagikan saya berkutat di dapur. Membuat kukis hias sendirian sebanyak 20 lebih dengan menggunakan resep kukis coklat dan dicetak dengan cetakan bentuk kaus kaki (karena cuma punya yang ini yang besar.. hehehe) dan diberi stik. Setelah matang langsung dihias-hias. Sekarang pemakaian warnanya semakin berani, jadi warna-warnanya pun meriah sekali. Pengerjaan kukis hias ini memakan waktu 1/2 hari (karena semua sendiri). Malamnya kukis hiasnya diambil Joshua untuk dibagikan besok ke teman-temannya. Laporannya.... teman-temannya senang karena dibagikan kukis ini dan Joshua pun mendapat hadiah 1 set pensil warna... hehehehe ^^

Kalau untuk acara keluarga saya berencana membuat kue ulang tahun. Bingung juga pake kue apa.... searching.... ada resep brownies kukus keju ala Pak Sahak. Sepertinya gampang dan juga masih ada sisa unsalted butter (dari buat cheese cake)yang harus dihabiskan. So, langsung catat resepnya, tanya-tanya ke Pak Sahak yang ga ngerti. Dibuatlah kuenya. Tapi sepertinya gagal deh.... hehehehe... karena saya salah mengukus, harusnya satu-satu tapi langsung dua (pakai kalakat) --> terpikir mau buat 2 lapis, jadi buantets karena kena air.

Hmmm..... gimana lagi ya, dibuang sayang. Akhirnya dapat ide.... dipotong jadi 4 trus disusun 4 lapis, lapisannya menggunakan butter cream. Karena tidak ada waktu lagi jadi beli butter cream merk Hollman yang langsung dikocok dan diberi susu bubuk + rhum + parutan keju. Hiasannya juga sederhana. Memakai hiasan gambar-gambar Naruto, sampai-sampai Joshua seneng sekali dengan hiasan ini (dia suka nonton filmnya)--> dia liatin terus tuh kue dan hiasannya dibawa pulang. Bingung mau pake apa lagi, ga sempet hias dengan butter cream warna warni, so dipakai coklat warna warni untuk hiasannya (untung ada ini di rumah).

Hasilnya?? Gagalnya ga jadi deh, malah enak... hahahahaha ^^

Ini resep brownies kukus kejunya...

Brownies Kukus Keju

Bahan:
A. 3 butir telur
100 gr gula pasir
1 sdm emulsifier

B. 60 gr terigu segitiga
20 gr maizena
1 sdt garam
40 gr susu bubuk

C. 250 gr cream cheese
50 - 100 gr butter ( aku pake 50 gr anchor unsalted butter )

How to :
1. Panaskan kukusan.
2. Kocok bahan A sampai mengembang, lalu masukan bahan B sambil diayak. Aduk sampai rata dengan spatula.
3. Kocok bahan C sampai halus.
4. Masukan kedalam adonan terigu dan aduk sampai rata. Tuang kedalam loyang 22x22, kukus dengan api besar selama 20 menit.

(J)

No comments:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...