Monday, December 17, 2012
~Cream Cheese Cookies~
Selain membuat Putri Salju Keju, saya sekalian buat Cream Cheese Cookies. Untuk resepnya masih ada di Handphone, jadi belum dipindah. Pembuatannya gampang dan pastinya hasilnya uenak tenan. Lembut dan lumer di mulut. ^^
~Putri Salju Keju~
Akhirnya setelah sekian lama malas, tertantang juga untuk baking lagi. Kali ini tertantang baking karena makan kukis putri salju keju dari salah satu toko kue di Jakarta. Coba cari lewat bang gugel, akhirnya ketemu resep ini. Secara garis besar sih kurang gurih walaupun pakai mentega premium, tapi ya enak aja lah. ^^
source: http://resep.mobi/resep-kue-kering-putri-salju-keju
BAHAN :
100 gr Margarin
100 gr Mentega
70 gr Gula halus
200 gr Tepung terigu protein rendah
50 gr Tepung maizena
75 gr Keju edam, parut
50 gr Keju cheddar, parut
2 bt Kuning telur
½ sdt Baking powder
50 gr Kacang almond, sangrai dan cincang halus
Gula halus / gula mint, untuk taburan
CARA MEMBUAT :
~ Kocok margarine, mentega dan gula halus hingga lembut, tambahkan kuning telur, kocok lagi hingga rata.
~ Masukkan tepung terigu, tepung maizena, baking powder, keju dan kacang almond, aduk hingga rata.
~ Bentuk adonan seperti bulan sabit atau sesuai selera.
~ Letakkan adonan diatas loyang, panggang dalam oven hingga matang. Angkat.
~ Gulingkan kukis kedalam gula halus hingga rata.
~ Putri Salju Keju siap untuk disajikan.
~No-Knead Cinnamon Rolls~
Yippieeee.... buat Cinnamon Rolls lagi. Kali ini mau ikutan Breadweek NCC. Lumayan setor satu. Tetap menggunakan resep seperti sebelumnya dari steamykitchen.com. ^^
~Baked Macaroni~
Saya buat baked macaroni karena diminta untuk membuat saus pasta bolognise untuk spaghetti pesanan suami. Sayangnya spaghettinya tidak difoto. Karena saya ribet makan spaghetti, jadinya dibuatlah baked macaroni, sekalian menghabiskan keju mozzarella. Resepnya? Sebisanya ya...
Baked Macaroni
Bahan:
100 gr macaroni mentah - masak sampai al-dente (lk. 4 menit)
100 gr daging sapi cincang
1/2 bongol bawang bombay - cincang
1 sdm mentega
1 sdm terigu
5 jamur merang iris tipis
10 sdm saus tomat botolan
1/2 gelas air
oregano bubuk secukupnya (optional)
garam, lada, pala bubuk secukupnya (sesuai selera selera)
keju parut sesuai selera
keju mozzarella
Cara Membuat:
1. Buat saus dengan cara menumis bawang bombay cincang dengan mentega sampai layu dan harum. Masukkan daging sapi cincang, aduk sampai berubah warna. Matikan api lalu masukkan terigu, aduk rata.
2. Nyalakan api, masukkan saus tomat botolan dan air. Aduk rata. Biarkan sampai mendidih lalu masukkan jamur merang.
3. Masukkan garam, lada dan pala bubuk. Cicipi. Matikan api lalu masukkan oregano bubuk, aduk rata.
4. Campur macaroni dengan saus lalu masukkan ke wadah dari aluminium, beri keju parut dan keju mozzarella.
5. Panggang dengan suhu lk. 150 DC selama 20 menit atau sampai matang (keju mozzarella meleleh).
Taaarraaaa..... Jadi deh.... Slurrrpppp yummy ^^
~Fruit Cocktail Cake for Reno's Birthday~
2 bulan baru dimasukin ke blog?? Hehehe mualas. Penyakit lama buangets. Ini sebenarnya kue untuk ultah Reno pada bulan Oktober. Saya hanya buat dari sponge cake yang dihias dengan whipcream ditambah cocktail kalengan lalu supaya ada dekorasi lainnya, akhirnya pakai coklat stik untuk pagar, diberi pita Happy Birthday. Sederhana dan gampang tapi tetap enak. ^^
Subscribe to:
Posts (Atom)