Wednesday, October 26, 2011

Cake Kukus Pisang (^-^) Yummy


Historinya... cieileh ada historinye... Tersebutlah Profile Picture di Blackberry Messenger kepunyaan sepupu memajang foto cake, lalu bertanyalah saya kepadanya.... "Kue apa tuh?" (sambil monyong-monyong dikit hahaha) Dijawablah "Kue Kukus Pisang"... bwaaaaahhh kukus, pisang? Mauuuuuu... tanpa ba-bi-bu langsung minta resepnya... hahahaha. Difotokeun resepnya langsung dari majalahnya dan saya salin lagi ke arsip resep saya. Setelah itu langsung dicoba. Beli pisang chavendish (lagi murah), beli gula palem dan untungnya ada bumbu spekuk dan chocolate chip di rumah. Wahhh... lengkap sudah untuk bisa buat cake ini.

Cake Kukus Pisang
From: Majalah Saji

Bahan:
3 butir telur
50 gr gula pasir
25 gr gula palem
1 sdt SP (15gr)
15 gr susu bubuk
75 gr terigu segitiga
1/2 sdt bumbu spekuk
100 gr pisang ambon, haluskan (sy pake pisang chanvedish terus diberi sedikit lemon)
60 gr santan kental instan (sy pakai susu cair)
50 gr coklat keping

cara:
- kocok telur, gula pasir, gula palem dan SP sampai mengembang
- masukkan campuran terigu, susu bubuk dan bumbu spekuk. aduk rata.
- tambahkan pisang dan santan sedikit-sedikit sambil diaduk rata
- masukkan coklat keping
- tuang di loyang 20x20x3cm
- kukus lk 15 menit

Hasilnya eeennndddaaannnngggg, tob markotob, mantapzzzz (lebay dikit). Kelembutan kuenya dicampur dengan rasa pisang, wangi spekuk dan coklat yang meleleh. Yummy. Pada suka, suami suka, temen-temen yang mencoba juga suka. Kapan ya coba buat lagi?? ^^

No comments:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...